5 Lokasi Wisata Gratis, Instagramable, dan Anti Main-Stream di Singapura

Bingung ke Singapura mau kemana lagi? Saya punya 5 rekomendasi tempat gratisan tapi tetap instagramable yang mungkin bisa jadi pilihan bagi anda. Berikut ini rekomendasi saya =)

1. Lari ke forest walk dan Henderson wave bridge

Lokasi hendersen wave bridge bisa dicapai melalui mrt redhill dan bus 145. Sangat mudah untuk mencapai lokasi ini. Jembatan bagi pejalan kaki tertinggi se Singapura ini menghubungkan Mount Faber Park dan Telok Blangah Hill Park. Dari bus station, kita harus naik tangga cukup tinggi untuk mencapai Henderson wave bridge. Tetapi sampai di atas jembatan, lelah anda akan terbayarkan dengan pandangan yang sangat indah. Berikut foto-foto saya saat disana:

Dari handerson wave bridge ini, saya melanjutkan lari sore hingga ke forest walk. Cukup berjalan kurang lebih 15 menit dari Henderson wave bridge, forest walk ini juga tidak kalah indah. Berikut ini foto-fotonya:

This slideshow requires JavaScript.

2. Hiking ke Tree top walk – MacRitchie Reservoir

Pilihan hiking ini sangat cocok bagi anda di pagi hari. Saya cukup surprise karena di hari sabtu pagi, lokasi tracking ke tree top walk cukup ramai. Panjangnya track Hiking ini bisa anda pilih sendiri. Mulai dari sekitar 6 km hingga 20an lebih km. Ada banyak jalur enterance untuk mencapai tree top walk. Saya memilih jalur terdekat dari halte opp flame tree pk kemudian masuk melalui venus drive atau windsor nature park. Jika anda memiliki cukup banyak waktu dan tenaga, anda bisa memulai dari bawah atau matchrichie reservoir.

Persiapkan dengan baik jika anda ingin hiking. Karena anda tidak akan menemukan store atau penjual makanan dan minuman apapun dalam perjalanan. Saya membawa botol minuman dan snack sebagai bekal. Selama di perjalanan menuju tree top walk, anda hanya akan menemukan 1 ranger station tempat mengisi air minum dan toilet. Gunakan sepatu dan pakaian olah raga yang nyaman. Karena anda akan berjalan dengan beberapa medan jalan, mulai dari track kayu, tanah, aspal, batu, dan beton.

Anda akan mendapatkan pengalaman yang berbeda dari forest walk. Karena trackingnya lebih bervariasi dan anda juga akan mendapatkan bonus foto jembatan gantung yang sangat indah. Berikut ini foto-foto selama perjalanan saya disana:

This slideshow requires JavaScript.

3. National Library – Tampines distric.

Kita harus mencontoh Singapura dalam urusan membaca dan memberdayakan perpustakaan. Awalnya, waktu saya diajak keluarga bapak Nanto, teman se SMA ke sini, saya underestimate juga, yang namanya perpustakaan pasti ya gitu-gitu aja. Ternyata begitu melihat isinya, saya langsung jatuh cinta. Bagaimana tidak, selain bukunya yang sangat lengkap, pinjam dan balikin bukunya tinggal grab, scan, and go, perpustakaan ini juga dilengkapi kitchen untuk cooking class, ruang audio visual untuk belajar coding dan 3d printer, komputer untuk melihat buku dan arsip, serta sofa buat leyeh leyeh. Mantaap. Tempat ini cocok buat keluarga dan anak anak. Berikut ini foto-fotonya:

4. Sepedahan di East coast

Aktifitas bersepeda di pinggir pantai sepanjang east coast menjadi salah satu favorit saya. Aktifitas ini sangat menyenangkan, membuat santai, rileks dan saat memandang laut, wah.. benar-benar sungguh dapat melepas kepenatan. Anda bisa menyewa sepeda atau bahkan roller blade di setiap station mulai dari station A hingga H di sepanjang east coast. jika anda haus atau lapar selama bersepeda, anda bisa mampir di kios dan restaurant yang tersedia di sepanjang east coast. berikut ini foto-fotonya: 


This slideshow requires JavaScript.

5. Bugis Area (Masjid Soultan, Haji Lane, Kampong Glam)

saya tidak pernah merasa bosan ke area ini, karena selain bisa belanja dan sangat banyak cafe yang enak untuk hang out, area ini juga sangat eksotis dan indah dalam kamera. paduan gedung  tua, mural di dinding, background masjid soultan yang megah, serta aroma masakan khas turki, melayu, arab menambah eksotisnya lokasi ini. berikut ini foto-fotonya: 

dimanalagi menurut anda lokasi yang anti-mainstream di Singapura? yuu tulis pendapat anda di kolom comment ya 🙂