Jalan jalan ke Semarang: NCODE (Nutrifood Collaborative Adventure) 2018

Nutrifooders seluruh Indonesia

Menjelang akhir tahun kemarin, seperti biasa, Nutrifood mengadakan acara meeting bersama yang mengumpulkan nutrifooders dari seluruh Indonesia untuk membahas hasil pencapaian dan apa yang akan kita lakukan di tahun mendatang 2019. Acara ini sangat spesial bagi kami, karena selain kami bisa berkumpul bersama lintas divisi dan lintas daerah. Acara ini biasanya juga memberikan banyak insight dan pengetahuan baru. Salah satu sesi yang dinantikan adalah acara talkshow yang menghadirkan pembicara-pembicara keren.

Saya dan istri berangkat dari rumah sekitar jam setengah 4 pagi supaya tidak kena macet. Kami berangkat naik bus damri dari halte bus di dekat tol cijago. Sesampainya di bandara, kami bertemu dengan nutrifooders yang lain. Alhamdulillah perjalanan lancar hingga sampai di Semarang. Di Semarang, kami mengambil bus trans Semarang dulu untuk keluar dari area bandara. Soalnya kalau ambil grab atau gocar langsung dari bandara, akan sulit. Sebelum check in ke venue, kami sarapan soto ayam dulu dan makan ice cream. Asyik banget kulineran di Semarang. Berikut ini foto-foto kulineran kami di hari pertama.

Venue meeting kami di Semarang sangat spesial. Karena gedung radjawali milik founder Nutrifood ini baru pertama kali digunakan. gedung ini didedikasikan sebagai sumbangsih founders Nutrifood bagi perkembangan seni dan budaya di Semarang. Gedung ini memiliki standard gedung pertunjukan dengan sound system dan videotron sebagai backdropnya. Keren banget! Berikut ini foto-fotonya.

Sesi setelah meeting dan mendengarkan arahan dari Pak Mardi, ada sesi talkshow yang sangat menarik dari Ibu Najeela Shihab. Beliau adalah founders berbagai inisiatif sosial terkait dengan pendidikan. Salah satunya adalah sekolah cikal. hal yang saya pelajari dari beliau adalah dalam mendirikan dan berkecimpung di aktifitas sosial, perlu membuat roadmap dan bekerjasama dengan siapapun sehingga aktifitas tersebut menjadi memiliki dampak yang masif. Kerjasama ini termasuk ke pemerintah, karena pemerintah memiliki power untuk membuat aktifitas sosial menjadi lebih berdampak luas. Hal menarik lainnya dari beliau adalah bagaimana kita harus practice what you preach alias walk the talk saat membangun kegiatan apapun apalagi kegiatan sosial. bagaimana supaya bisa bisa seperti itu, ada 3 kunci kata beliau:

  1. Do whatever it takes. jalanin aja bro and sis! Semua niat baik pasti akan ada jalan dari Yang Maha Kuasa.
  2. Authentecity in head, heart, and hand. ikhlas, tidak bertendensi yang bersifat keduniawian. apalagi sekedar untuk mendapatkan credit, ucapan terima kasih atau penghargaan. setiap amal kita akan diganjar oleh Yang Maha Kuasa.
  3. Build your nurture and villages. bangun ekosistem, jangan hanya hit and run. aktifitas sosial butuh continuitas dan konsistensi. karena yang kita cari adalah dampak, bukan sekedar publikasi.

Keren deh Bu Najeela 🙂 Beliau memang salah satu idola saya dan istri. Seimbang semuanya, bisnis, sosial, keluarga, dan sebagainya. Kece berat!

mbak najeela dan berbagai inisiatifnya.. keren banget!

Ohya, Kami menginap di hotel louis keanne jalan pemuda. Jarak dari rajawali convention center ke hotel sangat dekat. Butuh hanya sekitar 30 menit berjalan kaki atau 6 menit naik mobil. Hotel ini sangat strategis berada di tengah kota Semarang. Dan kerennya lagi, hotel ini punya view kolam renang yang sangat indah. Berikut ini salah satu fotonya.

Selanjutnya, kami dinner di radjawali semarang cultural center, kemudian menikmati sajian pertunjukan dari nutrifooders yang baru. Ini keren banget! Kombinasi cerita, lighting, sound, video, dancenya.. Kece beraat! agak beda jauh ya dibandingkan waktu saya dan rekan-rekan seangkatan bikin acara serupa.. hahaha.. you guys set the bar higher! Cool! Berikut ini salah satu fotonya

kece berat!

Keesokan harinya, setelah shubuh, kami dari Nutrifood Runner Club lari pagi keliling kota Semarang. Lumayan lari santai sekitar 6 km. Pilihan aktifitas buat kami, selain lari, teman-teman yang lain juga ada yang yoga, gym, dan sebagainya. Seru banget! Setelah lari, kita langsung nyebur ke kolam renang di lantai paling atas. Suegeeer dan what a view!

Setelah beres-beres dan checkout dari hotel. Kami kembali lagi ke rajawali convention. Inilah sesi yang saya tunggu-tunggu. Sesi evaluasi kesehatan dan lingkungan di Nutrifood dan Sesi talkshow terakhir. Sesi terakhir kali ini menghadirkan Ibu Alissa Wahid dan Bapak Ong Hock Chuan beserta Pak Mardi Wu. Kali ini, kami membicarakan terkait keberagaman. berikut beberapa insight yang masih nempel dari setiap pembicaranya:

  1. Yang sama jangan dibeda-bedakan. Yang beda jangan disama-samakan – Alissa Wahid. 
  2. Diversity is honesty. Jujurlah pada diri sendiri. Cara kita mengerjakan sesuatu mungkin berbeda tapi bisa sama baiknya – Ong Hock Chuan
  3. Keberagaman adalah anugrah terbesar dari Tuhan yang membuat kita mampu bertahan hidup hingga saat ini – Mardi Wu
diskusi tentang diversity

Selanjutnya, setelah sholat Jumat dan makan siang, kami melanjutkan dengan mengunjungi kuil san po kong, makan es teler susu cinderella, makan mie ayam, dan tentu saja beli oleh-oleh di juwana. Alhamdulillah..

Terima kasih Nutrifood. Semoga tahun 2019 ini kita semakin tumbuh mantap dan berjaya di semua segmen yang kita perjuangkan! Terus menginspirasi dan berinovasi!

Leave a comment